Kegiatan Posyandu Mawar Desa Karang Tengah di Minggu Pagi

Kegiatan Posyandu Mawar Desa Karang Tengah di Minggu Pagi

Cilongok1-Sebanyak 97 anak dari Posyandu Mawar 8 dan Mawar 3 Desa Karangtengah Kecamatan Cilongok mengikuti kegiatan di Balai Posyandu Desa setempat pada Minggu (3/2) pukul 08.00 sampai selesai. Dalam kegiatan rutin tersebut, koordinator kegiatan Nur Wiji Setianingsih Amd Keb dan kader melaksanakan beberapa bagian kegiatan seperti pemantauan kesehatan anak.

Kepala Puskesmas 1 Cilongok dr Teguh Ariyanto MPH menjelaskan, dalam kegiatan Posyandu Mawar Desa Karangtengah dilaksanakan pemantauan tumbuh kembang dan menjaga kesehatan balita. Diikuti 97 anak dengan rincian 43 anak dari Posyandu Mawar 8 dan 54 anak dari Posyandu Mawar 3.


"Pemantauan kesehatan mulai dari penimbangan, pengobatan sampai konseling. Baik untuk ibu dan anak. Kegiatan posyandu dan pelayanan masyarakat tidak mengenal hari libur sesuai dengan jadwalnya. Posyandu Mawar yang berjalan rutin juga sebagai ajang silaturahmi antara ibu dan anak serta kader dan bidan,"jelas dr Teguh.


Dari hasil kegiatan tersebut, lanjut dr Teguh, rincian peserta kegiatan Posyandu Mawar 8 diikuti oleh 43 balita dari RT 4-5-7 dari RW 4. Dilaksanakan juga pemberian Vitamin A untuk bayi dan balita.


"Sementara untuk Posyandu Mawar 3 diikuti oleh 54 balita dari RT 4-5-6-7 dari RW 2. Kegiatan rutin tiap bulan atas kesadaran masyarakat untuk memantau tumbuh kembang tunas bangsa. Peran serta masyarakat bersama Pemdes dan FKD sudah terjalin baik dengan Program Kesehatan oleh Puskesmas 1 Cilongok,"pungkasnya. (Blakasuta Squad)

 

 

 

Related Posts

Komentar